July 31, 2022

Cara Melepas Lem yang Kuat

July 31, 2022

Pernah denger Lem Setan? Itu lho, lem yang kuat banget. Bagaimana cara melepas lem yang kuat seperti lem setan, super glue, lem korea, dan sejenisnya? Artikel ini akan membahasnya.


Cara Melepas Lem yang Kuat

Banyak lem yang memiliki daya perekat super kuat. Saking kuatnya, kalau terkena kulit, maka jadi susah dibersihkan. Salah satunya disebut "lem setan". Lem ini berasal dari Taiwan, sedangkan tulisannya aksara China.


Nah, karena daya rekat yang kuat, maka jika terkena tangan, maka akan sulit melepasnya. Demikian juga jika kita mau melepaskan benda yang direkatkan dengan lem itu di benda lain.


Yang CB alami, menempelkan asbak portabel di pintu laci meja. Nah, saat mau dilepas, sulitnya bukan main! Maka, CB gunakan minyak goreng untuk memudahkan, plus dibantu pisau cutter.


Eh, karena kuatnya, cutternya patah. Nah, saat menyambungkan pisau cutter yang patah menggunakan lem setan, ternyata malah tetesan lem nempel juga ke bagian lain. Akibatnya, cutter tidak berfungsi normal --pisaunya tidak bisa digeser karena terekat lem!


Maka, CB gunakan baby oil untuk mempermudah melepaskan lem yang kuat itu, dan berhasil, meski masih dibantu alat lain untuk menggosoknya (melepas lemnya).


Cara melepas lem yang kuat itu CB dapatkan di banyak postingan, seperti laman Oscas, Wikihow, dan Motorplus.


Cara Melepas Lem yang Kuat

Secara umum, lem --lem biasa, lem kuat, lem super-- mengandung bahan inti yang bernama Cyanoacrylate (CA). Bahan tersebut memiliki daya rekat yang cepat dan sangat kuat. 


Namun, Cyanoacrylate memiliki kelemahan, yaitu dapat Iuluh dengan Acetone dan Air Hangat. Nah, itulah rahasianya! Acetone dan air hangat adalah musuhnya lem!


Rendam di air sabun yang hangat


Saat jari Anda terkena lem kuat super glue, jangan panik dan melepasnya secara paksa, tetapi coba rendam jari yang terkena lem ke dalam air sabun hangat. 

Rendam jari selama 10 menit. Ketika lem melunak, segera kupas lem dari jari atau tangan dengan perlahan.


Terkena Lem Korea?


Jika jari atau tangan Anda terkena lem Korea yang sangat kuat, cara menghilangkan atau melepasnya tinggal pergi ke dapur, kemudian ambil garam dan mangkuk yang diisi air.


Jari yang terkena lem Korea dituang garam dan digosok-gosok atau dikucek-kucek sambil dicelup di air. Yang terjadi lem Korea akan luntur dan tidak melekat lagi.


Jadi, tips kalo kita kena lem korea (power glue), maka kasih garam, lalu celupkan ke dalam air. Dengan cara itu lem akan larut!


Bagaimana cara melepas lem besi?


Gunakan aseton. Celupkan lap kain bersih atau kapas kedalam cairan aseton lalu gosoklah permukaan besi atau kayu yang terkena lem. 


Kalian dapat juga menggunakan spatula silicon atau karet untuk menghilangkan bekas lem yang ada di permukaan.


Cara Bersihkan Bekas Stiker di Kayu


Jika kasusnya melepas lem stiker di kayu, maka gunakan pemanas atau hair dryer. Hair dryer atau alat pemanas untuk rambut ternyata bisa membantu untuk mereganggkan rekatan stiker.


Arahkan pemanas beberapa detik pada permukaan dan sudut sticker. Lakukan hal yang sama untuk semua sudut.


Anda harus menjaga jarak pemanas dengan permukaan kayu. Kira-kira jarak yang bisa diterapkan adalah 5cm.


Terpaan panas sebisa mungkin tidak terlalu lama, atau tidak lebih dari 10-15 detik. Apabila terlalu panas, dikhawatirkan akan merusak material kayu pada furnitur Anda.


Gunakan cairan larutan cuka!


Cara lain melepas lem yang kuat adalah menggunakan larutan cuka, gunakan baby oil, atau manfaatkan minyak goreng!


Caranya oleskan minyak pada permukaan sticker dan bagian kayu yang sudah terbuka secara perlahan. Denga cara itu, lem yang kuat akan lepas atau hilang.


Demikian Cara Melepas Lem yang Kuat. CB alami sendiri ketika belakangan sering berurusan dengan lem untuk menata interior ruang ngeblog!


Previous
« Prev Post
Author Image

CB Blogger

Recommended Posts

Related Posts

Show comments
Hide comments

No comments on Cara Melepas Lem yang Kuat

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *