Trend Desain Website Bisnis dan Lembaga
January 14, 2021
BISNIS di era digital wajib punya website untuk pemasaran daring (online marketing), pemasaran digital (digital marketing), untuk menjangkau konsumen dan pasar global. Berikut ini Trend Desain Website Bisnis dan Lembaga.
Kalangan blogger di Blogspot mengenal desain web ini dengan nama Template Blog atau Template saja. Di wordpress lebih desain website ini lebih dikenal dengan nama tema wordpress.
Mengutip laman Web FX, desain web bertanggung jawab atas hampir 95% kesan pertama pengunjung tentang bisnis Anda. Desain yang bagus dapat membantu Anda meningkatkan jumlah penjualan.
Oleh karena itu, memasukkan desain web modern ke dalam strategi pemasaran bisnis Anda merupakan hal penting.
Mengikuti trend desain website bisnis juga berpengaruh pada pengalaman pengguna (user experience) dan agar web Anda tidak out of date.
Trend Desain Website Bisnis dan Lembaga
CB mengamati trend desain website bisnis dan lembaga ini dari tema wordpress kategori bisnis, company, atau corporate.
Umumnya yang membedakan satu desain tema dengan tema lainnya adalah halaman depan (front page/homepage). Perhatikan gambar thumbnailnya berikut ini.
Dari website demonya, CB berkesimpulan, desaian halaman depan website bisnis umumnya lebar penuh (full width) atau tanpa sidebar, dengan header dan menu yang diikuti gambar besar --berupa banner, slider, atau featured image-- mirip poster atau spanduk.
Jika disimpulkan dalam gambar, komposisi halaman depan desain website bisnis atau lembaga umumnya seperti gambar ini.
Ini contoh versi sederhana. Dalam gambar di atas, desain halaman depan website bisnis terdiri dari:
1. Header
Bagian paling atas ini berisi Logo dan Menu. Navigasi menunya juga terdiri dari:
- Top Bar atau Top Menu (Menu Atas) untuk link halaman statis (page) dan link/icon media sosial.
- Main Menu, Primary Menu, atau Menu Utama yang biasa berupa link kategori atau konten utama website.
2. Gambar Besar
Tepat di bawah bagian header biasanya elemen gambar besar berupa featured image atau slider. Lebarnya sama-sama full width dengan bagian header.
3. Tiga Kolom Profil
Tepat di bawah gambar besar, biasanya ada tiga kolom berisi profil, visi, misi atau profil, produk, dan layanan plus link ke halaman detail (single page/single post).
4. Grid Blog Posts
Selaian sebagai company profile dan etalase produk, website bisnis biasanya dilengkapi dengan menu atau kategori blog untuk content marketing (pemasaran konten).
Tepat di bagian bawah profil, biasanya ada berita atau artikel (news and articles) terbaru, dua hingga lima kolom, dengan tampilan grid posts.
5. Footer
Banyak juga desain website bisnis yang menampilkan lebih banyak konten di halaman depan. Misalnya desain tema wordpress berikut ini:
Yang jadi perhatian CB terutama header halaman penuh. Menurut banyak pemerhati desain web, header halaman penuh adalah cara terbaik untuk desain web modern.
Itu dia tren desain website bisnis, perusahaan, organisasi, atau lembaga. CB juga punya koleksi template blog bisnis di Galeri Template. Anda bisa cek di Template Blog untuk Bisnis.*
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »
min saya mau menanyakan untuk jangka panjang apakah memilih blogger masih aman? mengingat google sering menghapus layanannya
ReplyDeleteGoogle hanya menghapus layanan yang penggunanya sedikit. Blogger kemungkinan besar aman karena penggunanya banyaaaaakkkk bangets :)
Deleteoke siap min.. makasi infonya
Deletetenang kl gt