Script Expired Header untuk Mempercepat Loading Blog
May 3, 2020
Script Expired Header untuk Mempercepat Loading Blog - Mengatasi Leverage Browser Caching.
Leverage Browser Caching adalah salah satu isu dalam loading blog atau website. Kita bisa mengatasinya dengan memasang Script Expires Header.
Isu ini ada di GTmetrix atau Google PagespeedInsight. Kita akan menemukan notifikasi, salah satu penyebab blog kita menjadi berat atau lambat adalah Leverage Browser Caching.
Leverage Browser Caching adalah fitur caching yang membuat pengguna dapat membuka blog dengan cepat karena cache yang telah diunduh saat pertama kali membuka situs sudah ada di penyimpanan browser yang mereka gunakan.
Dengan demikian, pengunjung tidak perlu mengunduh kembali karena sudah memiliki data statis yang tersimpan di browser mereka saat pertama kali mengakses blog kita.
Kode Expired Header bisa mengatasi Leverage Browser Cahing dengan mengatur tanggal kadaluwarsa yang bersifat statis dalam header HTTP.
Cache bekerja pada file-file yang ada di sebuah halaman blog, seperti CSS, Javascript, dan terutama gambar dengan format seperti .png .jpg , dan gif.
Bingung? Intinya, kode berikut ini bisa mempercepat loading blog. Meski ada pendapat, Blogger tidak memungkinkan kita mengatur HTTP header. Tapi, coba saja. Gak ada ruginya.
Kode dan Cara Memasang Script Expired Header di Blog
1. Klik Tema > Edit HTML
2. Simpan kode berikut ini di bawah kode <head> atau di atas kode </head>
<include expiration='7d' path='*.css'/>
<include expiration='7d' path='*.js'/>
<include expiration='3d' path='*.gif'/>
<include expiration='3d' path='*.jpeg'/>
<include expiration='3d' path='*.jpg'/>
<include expiration='3d' path='*.png'/>
3. Simpan!
Mudah 'kan memasang Script Expired Header untuk Mempercepat Loading Blog?
Untuk blog selfhosted WordPress, bisa menggunakan plugin Leverage Browser Caching.
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »
No comments on Script Expired Header untuk Mempercepat Loading Blog
Post a Comment