Pengertian Passion dalam Blogging
March 12, 2019
Biar blogging sukses, niche blog yang kita pilih harus sesuai passion. Apa pengertian passion? CB coba mengulasnya.
PUBLISH your passion, yourway. Demikian tertulis di halaman depan Blogger. Google menerjemahkannya kedalam bahasa Indonesia menjadi "Publikasikan tulisan Anda, sesuai selera".
Passion diartikan dengan "selera".
Namun, dalam kamus Google sendiri, passion diartikan sebagai "strong and barely controllable emotion" dengan terjemahan Indonsianya "gairah" dan "semangat".
Pengertian lebih jelas ditemukan di Cambridge Dictionary. Disebutkan, passion artinya:
- Perasaan yang sangat kuat, misalnya ketertarikan seksual, cinta, benci, kemarahan, atau emosi lainnya.
- Minat ekstrem atau keinginan untuk melakukan sesuatu, seperti hobi, aktivitas, dll.
- Perasaan yang sangat kuat.
Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) menerjemahkan passin dengan kata "renjana" yang artinya "rasa hati yang kuat (rindu, cinta kasih, berahi, dan sebagainya)".
Demikian pula Wikipeda.
Renjana (bahasa Inggris: passion) adalah perasaan antusiasme yang kuat atau dorongan hasrat terhadap seseorang atau sesuatu. Renjana dapat berkisar dari keinginan yang bersemangat atau kekaguman terhadap sebuah ide, tujuan, atau kegiatan; hingga menikmati sebuah minat atau kegiatan yang antusias; untuk daya tarik yang kuat, kegembiraan, atau emosi terhadap seseorang. Kata ini khususnya digunakan dalam konteks romansa atau hasrat seksual, meskipun secara umum menyiratkan emosi yang lebih dalam atau lebih luas daripada yang tersirat dalam istilah berahi.
Kata "renjana" diserap ke dalam bahasa Indonesia dari bahasa Sansekerta "rañjana" yang berati hasrat (yang menyala), menyenangkan, sangat menarik, gembira.
Jadi, apa sebenarnya pengerian passion?
Ada yang mengartikannya sebagai hobi. Ada pula yang memahaminya sebagai minat dan bakat.
Menurut CB, pengertian passion yang sebenarnya adalah semua pengertian di atas: selera, hasrat, gairah, minat, dan ketertarikan yang muncul dari hati, tanpa paksaan, tanpa rangsangan, tanpa terpaksa atau dipancing.
Dalam konteks bloging, passion adalah hobi, minat, sekaligus bakat. Dan itu adalah niche blog yang harus dipilih dalam blogging.
Jika ngeblog tentang masalah, topik, atau hal-hal yang menjadi hobi, minat, sekaligus bakat, maka postingan akan ditulis dengan sepenuh hati, dengan gairah (passionate), dan membahas hal-hal yang dikuasai atau sedang dipelajari secara mendalam.
Baca juga: Niche blog yang baik.
Demikian sekadar catatan tentang pengertian passion, khususnya dalam blogging. Good Luck & Happy Blogging! (www.contohblog.com).*
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »
No comments on Pengertian Passion dalam Blogging
Post a Comment