February 21, 2019

Cara Mengubah Google Plus Menjadi Blogger Profile

February 21, 2019

CB sudah mengubah akun Google Plus menjadi Blogger Profile. Google Plus akan dihapus per 2 April 2019. Khawatir lupa, maka CB sudah mengubah G+ menjadi profil blogger.

Cara Mengubah Google Plus Menjadi Blogger Profile

Sebelumnya, CB sudah share informasi penutupan Google Plus ini dan pengaruhnya bagi Blogger atau blog kita.

Kata Google:

Pada bulan Desember 2018, kami mengumumkan keputusan kami untuk mematikan Google+ untuk konsumen pada bulan April 2019 karena rendahnya penggunaan dan tantangan yang terlibat dalam mempertahankan produk yang sukses yang memenuhi harapan konsumen. Kami ingin mengucapkan terima kasih karena telah menjadi bagian dari Google+ dan memberikan langkah selanjutnya, termasuk cara mengunduh foto dan konten lainnya.

Pada tanggal 2 April, akun Google+ Anda dan halaman Google+ apa pun yang Anda buat akan ditutup dan kami akan mulai menghapus konten dari akun Google+ konsumen. Foto dan video dari Google+ di Arsip Album Anda dan halaman Google+ Anda juga akan dihapus. Anda dapat mengunduh dan menyimpan konten Anda, pastikan untuk melakukannya sebelum April. Perhatikan bahwa foto dan video yang dicadangkan di Google Foto tidak akan dihapus.

Mulai 4 Februari, Anda tidak lagi dapat membuat profil, halaman, komunitas, atau acara Google+ baru.

Jika Anda menggunakan Google+ untuk komentar di situs Anda atau situs lain, fitur ini akan dihapus dari Blogger paling lambat 4 Februari dan situs lain paling lambat 7 Maret. Semua komentar Google+ Anda di semua situs akan dihapus mulai 2 April 2019.

Pengaruh Penutupan Google Plus

Sebagai tindak lanjut dari pengumuman penghentian Google+ API yang dijadwalkan akan dilakukan pada Maret 2019, sejumlah perubahan akan dilakukan pada integrasi Google+ di Blogger pada 4 Februari 2019.

Widget Google+ : Dukungan untuk widget “Tombol +1”, “Pengikut Google+”, dan “Badge Google+” pada Tata Letak tidak akan tersedia lagi. Semua instance widget ini akan dihapus dari blog Anda.

Tombol +1 : Tombol +1/G+ dan link berbagi Google+ di bawah entri blog dan pada menu navigasi akan dihapus.

Komentar Google+ : Dukungan untuk komentar Google+ akan dinonaktifkan, dan semua blog yang menggunakan komentar Google+ akan dikembalikan ke menggunakan komentar Blogger. 


Komentar yang diposting sebagai komentar Google+ tidak dapat dipindahan ke Blogger dan tidak akan muncul lagi di blog Anda.

Cara Mengubah Google Plus Menjadi Blogger Profile

Cara mengubah Google Plus menjadi Blogger Profile sangat mudah. Blogger Help juga memberikan panduannya.

Choose your profile
You can use your Google+ profile or create a Blogger-specific profile:

1. Sign in to Blogger.
2. In the left menu, click Settings User settings.
3. Under “General,” next to “User Profile,” choose a profile type:
  • Blogger
  • Google+
4. In the top right, click Save settings.

Note: You can only use one profile for all blogs you contribute to.

Ikuti cara mengubah akun Google Plus menjadi Blogger Profile berikut ini.

1. Klik Setting > klik User settings.
2. Klik Blogger

Google Plus Menjadi Blogger Profile

 3. Di akun Profil Blogger, kita bisa mengeditnya untuk menampilkan email dan blog yang kita miliki.

Klik Edit yang ada di bawah Blogger. Lihat gambar di atas. Jika sudah berubah halaman, klik lagi Setting > User Setting dan klik Edit.

edit profil blogger

4. Jika sudah selesai, klik Save Setting. 

Berikut ini penampakan akun profil blogger punya CB.

profil cb blogger

Segera alihkan atau ubah profil Google Plus Anda menjadi profil blogger. Jika tidak, Anda kemungkinan lupa dan lupa pula jika ada blog yang akan disembunyikan dari profil blogger.

Good Luck & Happy Blogging! (contohblog.com).*

Previous
« Prev Post
Author Image

CB Blogger

Recommended Posts

Related Posts

Show comments
Hide comments

1 comment on Cara Mengubah Google Plus Menjadi Blogger Profile

  1. terima kasih sudah banyak membantu, informasinya ttng blog jelas, disertai gambar dan tidak berbelit belit. makasih dah berbagi.

    ReplyDelete

Contact Form

Name

Email *

Message *