November 20, 2017

Hormatilah Internet Explorer

November 20, 2017

Hormatilah Internet Explorer
Masih Ada Yang Pakai Internet Explorer? Masih! Meski sedikit, tapi Hormatilah Internet Explorer!

Internet Explorer atau Windows Internet Explorer (dulu dikenal sebagai Microsoft Internet Explorer, disingkat IE atau MSIE) adalah sebuah peramban web (internet browser) dan perangkat lunak gratis dari Microsoft dan disertakan dalam setiap rilis Sistem Operasi (OS) Microsoft Windows sejak 1995.

Pada mulanya, Internet Explorer dirilis sebagai bagian dari paket Plus! for Windows 95 (Inggris) pada saat itu.

Internet Explorer digunakan secara luas sejak tahun 1999, meliputi 95% dari keseluruhan penggunaan peramban web selama tahun 2002 hingga tahun 2003 dengan Internet Explorer 5 dan Internet Explorer 6.

Lama kelamaan, ia kehilangan pangsa pasar sejak terlibat dengan kompetisi peramban web dan kini meliputi 55,92%.

IE pula yang menjadi browser pertama yang dikenal pengguna internet di Indonesia pada umumnya.

Hormatilah Internet Explorer

Jasa IE sangat besar bagi pengguna internet. Saat CB "jalan-jalan" di Twitter dengan hashtag #SaveTelkom --saat itu koneksi internet CB di rumah lagi gangguan-- muncul gambar ini:

Hormatilah Internet Explorer

Secara tersurat, gambar ini mengajak kita agar menghormati IE sebagai browser pertama. Berkat jasa IE, kita bisa download Chrome, Firefox, Opera, Safari, dan internet browser lainnya.

Secara tersirat, karena ada d tagar #SaveTelkom, gambar ini juga mengatakan hormatilah Telkom karena ia pionir telekomunikasi sebelum datangnya era telepon seluler (ponsel) atau HP dan SmarPhone.

Itu dia inti postingan ini. Homatikan IE sebagaimana kita harus hormati Telkom beserta produk jadulnya seperti Telepon Umum yang kini sudah bisa dikatakan punah.

Masih Ada yang Menggunakan IE?

Masih ada yang pake IE di zaman now? Masih!

Coba cek statistik blog Anda. Klik Stats > Audience, akan muncul data pengunjung blog berdasarkan browser yang digunakannya.

Kalo punya CB, datanya menunjukkan mayoritas yang buka blog CB ini menggunakan Google Chrome (66%), lalu Firefox (18%), UCBrowser (5%), Safari (2%), SamsungBrowser (1%), Mobile Safari (1%).

Setelah itu, baru Internet Explorer. Meskipun di bawah 1% saja, tapi setidakanya masih ada ratusan yang buka blog CB.

pengunjung blog berdasarkan browser

Mayoritas pengguna internet tidak menggunakan lagi IE antara lain karena situs atau halaman web yang belum memenuhi standar website terbaru sering tidak dapat ditampilkan secara utuh oleh IE. Akibatnya, halaman yang tampil hanya setengah atau dalam keadaan berantakan.

Kecepatan IE juga kalah jauh dari Chrome dan browser lainnya. Tapi, sekali lagi, hormatilah IE. Bagaimanapun ia punya jasa bagi para pengguna internet zaman dulu dan zaman now. (www.contohblog.com).*

Previous
« Prev Post
Author Image

CB Blogger

Recommended Posts

Related Posts

Show comments
Hide comments

No comments on Hormatilah Internet Explorer

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *