February 22, 2015

Contoh Blog Keren SEO Friendly, Fast Loading, dan Responsive

February 22, 2015

SETIAP blogger, terutama pemula (newbie), tentu ingin melihat Contoh Blog keren, SEO Friendly, Fast Loading, dan Responsive (Mobile Friendly) sebagai rujukan atau referensi dalam ngeblog.

Contoh Blog Keren SEO


Contoh Blog Keren SEO Friendly, Fast Loading, dan Responsive

Blog bernama Contoh Blog (CB) dengan alamat www.contohblog.com ini berusaha menjadi contoh blog yang demikian, sekaligus berbagi (share) seputar dunia blogging --tips SEO, desain, posting (cara menulis di blog), Google Adsense, dan berbagi template seo friendly gratis (free seo blogger templates).

5 Pilar Blogging

Dengan demikian, blog ini berisi seputar tips & trik ngeblog yang meliputi 5 hal yang bisa kita sebut sebagai "5 Pilar Blogging" atau "5 Rukun Blogging":
  1. Tips SEO
  2. Desain
  3. Posting
  4. Template
  5. Adsense

SEO

SEO (Search Engine Optimization) atau Optimisasi Mesin Pencari diperlukan untuk menjadikan blog kita eksis dan memenangi persaingan dengan jutaan blogger lain. 

Sentuhan tips & trik seo akan menjadikan sebuah blog mudah dan cepat diindeks mesin pencari, khususnya Google, dan tampil di halaman pertama, bahkan peringkat teratas, di Halaman Hasil Pencarian (SERP, Search Engine Reslut Page).

DESAIN

Yaitu tampilan blog. Desain diperlukan untuk memperindah tampilan blog supaya enak dipandang, terlihat profesional, khususnya terkait Navigasi Blog dan/atau Internal Link yang memudahkan pengunjung mengeksplorasi konten (isi) blog kita.

Desain blog atau Struktur Tampilan Blog meliputi 5 elemen:
  1. Header
  2. Navigasi Menu
  3. Main Area/Post Area
  4. Sidebar
  5. Footer
POSTING

Sebutan untuk isi atau konten blog, utamanya berupa tulisan (naskah, teks) dan gambar (image/foto). Posting blog juga bisa berupa gambar saja, audio, video, grafis, dan link.

Posting blog merupakan elemen terpenting dalam blogging. Google menyebutkan, kita harus membuat Konten Berkualitas (Quality Content) agar blog kita sukses, banyak pengunjung, trafik dan pageview tinggi, pagerank bagus, dan akhirnya menghasilkan uang --misalnya dengan ikut program Google Adsense.

Struktur Posting blog umumnya terdiri dari: 
  1. Judul (Title/Head)
  2. Isi (Body)
  3. Breadcrumb
  4. Post Info/Post Header --seperti Posted by CB Blogger on February 22, 2015
  5. Post Footer --bagian bawah posting, seperti Label, Posting Terkait, dan Sosial Share.
TEMPLATE

Template adalah desain tampilan blog. Setiap platform blog sudah menyediakannya. Banyak pilihan template.

Template blog yang baik adalah template seo friendly, seo ready, atau seo optimized, fast loading (ringan, cepat), responsif atau mobile friendly, bersih, navigasi yang baik, dan memiliki structured data yang baik sehingga mudah diindeks mesin pencari.

ADSENSE

Adsense adalah sumber utama pendapatan blogger. Blog yang banyak pengunjung dan berisi konten berkualitas akan mudah diterima menjadi publisher Google Adsense.

Contoh Blog (CB) dengan alamat www.contohblog.com yang berusaha menjadi blog keren SEO Friendly, Fast Loading, dan Responsive ini akan berbagi tips & trik seputar kelima hal d atas --tips seo, template, adsense, posting, dan desain, plus posting "hiburan" dalam label/kategori "Tulisan Lepas". (www.contohblog.com).*

Previous
« Prev Post
Author Image

CB Blogger

Recommended Posts

Related Posts

Show comments
Hide comments

No comments on Contoh Blog Keren SEO Friendly, Fast Loading, dan Responsive

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *