March 30, 2020

Panduan Membuat Konten Berkualitas di Blog dari Google

March 30, 2020

Panduan menulis posting, mengisi blog, atau membuat konten berkualitas dari Google ini wajib dipatuhi oleh para blogger. Bagaimanapun, Google adalah mesin pencari dan pengindeks utama blog/website.

 Konten Berkualitas - content is king

KONTEN berkualitas (Quality Content) adalah "harga mati" bagi sebuah blog, sesuai dengan algoritma Google terbaru yang terus diupdate.

Google dan mesin pencari lainnya mengutamakan posting berkualitas tinggi untuk diindeks dan dirangking dalam laman hasil pencarian (SERP).

Kita sudah akrab dengan ungkapan "isi adalah raja" (content is king). Itu terus berlaku dan makin diperkuat dengan  update algoritma google yang baru (Update Google Panda).

Prinsip Dasar Konten Berkualitas

Prinsip dasar pertama dalam membuat Konten Berkualitas menurut Google adalah  menulis untuk user (pengguna, pembaca, pengunjung), bukan untuk mesin pencari.

Jadi, fokusnya adalah menulis untuk pembaca, bukan untuk Google. Karenanya, menulislah dengan "wajar", normal, "dengan hati", dengan mengangkat topik yang sekiranya berguna dan dicari user.

"Jangan menipu pembaca Anda!" kata Google. "Hindari trik yang dimaksudkan untuk meningkatkan peringkat mesin pencari."

Yang paling penting adalah apakah Anda merasa nyaman menjelaskan apa yang telah Anda lakukan ke laman web pesaing Anda, atau kepada karyawan Google. Pengujian berguna lainnya adalah menanyakan, "Apakah ini membantu pengguna saya? Akankah saya melakukan ini jika tidak ada mesin telusur?"

Google menyarankan agar blogger memikirkan saja tentang apa yang membuat blognya unik, berharga, atau menarik.

"Buat situs web Anda menonjol dari yang lain di bidang Anda," kata Google.

Karakteristik Konten Berkualitas

Selain unik, berharga, dan menarik --yang terdengar "terlalu umum" bagi banyak blogger, konten berkualitas memiliki ciri-ciri sebagai berikut:
  1. Berguna, bermanfaat.
  2. Kaya informasi, lengkap, sesuai dengan yang diinginkan pembaca.
Yang tidak kalah penting adalah tips seo dari Google berikut ini:
"Pikirkan kata-kata yang akan diketik pengguna untuk mencari laman Anda, dan pastikan bahwa situs Anda memuat kata-kata itu."

Pedoman Kualitas dari Google

  1. Buatlah blog yang utamanya untuk pembaca (pengunjung), bukan untuk mesin pencari.
  2. Jangan menipu user Anda! Jangan membuat judul tulisan yang isinya tidak tergambar di judul.
  3. Jangn copy paste (copas) atau republish tulisan lain. Buatlah tulisan yang asli, orisinal, buatan sendiri.
  4. Buatlah kata kunci yang relevan dengan deskripsi blog.
Masih banyak pedoman konten berkualitas lainnya, termasuk pedoman SEO dan Peringatan Bagi Pengguna Jasa SEO dari Google.

Pedoman selengkapnya bisa Anda baca di Pedoman Webmaster dari Google.

Konten memang bagian tersulit dalam blogging. Membuat blog sangat mudah dan gratis. Dalam hitungan menit, sebuah blog bisa dibuat. Namun, mengisi blog ini yang menjadi tantangan bagi bloger, terlebih newbie blogger.

Copas tulisan orang adalah jalan pintas mengisi blog, namun hal itu tidak berdampak baik bagi blog dan reputasi pemilik blog. Bahkan, copas tanpa mencantumkan sumber akan menjadi plagiarisme yang merupakan pelanggaran hak cipta.

Cara termudah membuat konten berkualitas adalah menuliskan pengalaman dan pengetahuan, sesuai bidang keahlian atau keilmuan yang dikuasai. Istilah Blogger: Publish Your Passions!

Panduan Membuat Konten Berkualitas di Blog dari Google

Panduan Membuat Konten Berkualitas di Blog dari Google

Blogging adalah berbagi, berhubungan, berkreasi, dan memberi inspirasi. To blog is to share, to connect, to create, to inspire.

Good Luck & Happy Blogging! (www.contohblog.com).*

Previous
« Prev Post
Author Image

CB Blogger

Recommended Posts

Related Posts

Show comments
Hide comments

12 comments on Panduan Membuat Konten Berkualitas di Blog dari Google

  1. Bener itu gan,tp sush jg sh klw udh liat tmplate yg bgus..

    ReplyDelete
  2. makasih brooo (y)

    ReplyDelete
  3. Terima kasih atas infonya... pelajaran yg sangat berharga.

    ReplyDelete
  4. Om saya mau tanya. Yang di maksud original content itu apakah bisa di samakan dengan memperbaharui tulisan orang lain.
    Seperti ini contohnya. Saya senang dengan artikel berbau kesehatan. Nah ketika saya ingin menulis artikel kesehatan.saya memiliki keterbatasan pengetahuan mengenai kesehatan. Maka dari itu saya hubungi salah satu web yang kepemilikanya ialah dokter. Saya meminta izin mengutip dengan memperbaharui seluruh bahasa konten dia. Dengan tujuan untuk pengembangan diri.dan tak lupa juga selalu mencantumkan alamat web dokter tersebut.
    Tanggapan dokter tersebut sih sangat senang. Karena turut membantu menyiarkan web nya di kenal juga oleh pengunjung blog saya.
    Tapi..?? Bagaimana dengan kualitas konten tersebut ? Apakah bisa di kategorikan ori di mata search atau tidak.
    Kalau dimata pembaca.tentunya pasti tidak kalau saja pembaca pernah membaca artikel yg sama. Namun saya sudah jelaskan selalu di dalam artikel mengenai sumbernya. Sepertinya pelaku seperti saya juga banyak di lakukan website besar lainya. Bagaimana menurut om.
    Heheheh. Puanjang bener ini...
    Semoga pertanyaan saya juga bermanfaat bagi blogger lainya. Salam

    ReplyDelete
    Replies
    1. seori-orinya hasil copas, meski diubah redaksinya, pasti lebih banyak yang copasnya, apalagi ada link sumber, google pasti mengenalinya sebagai copas karena google sudah mengindeks lebih dulu konten asli

      Delete
  5. Owhh gitu yah. Oke.deh. faham. Ane juga ngrasain sih pas experimen konten dengan tulisan sendiri hasilnya lumayan di pencaharian. Txu. Om jawabanya.

    ReplyDelete
  6. Buatlah blog yang utamanya untuk pembaca (pengunjung), bukan untuk mesin pencari. saya agak bingung dengan pernyataan diatas... bisa di jelaskan gan ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Buat tulisan/posting tanpa trik seo berlebihan, misalnya terlalu banyak mengulang kata kunci, sehingga tulisan tidak enak dibaca dan "tidak wajar" karena banyak pengulangan kata kunci. Blogger yang banyak mengulang kata kunci di tulisannya tidak lain untuk mengejar seo, lama-lama dianggap spam sama Google

      Delete
  7. CB Bloger saya udah 2 kali nih ditolak google dengan alasan konten tidak memadai ?? bisa di jelaskan konten yang tidak memadai ?? ini contoh beberapa alasan adsense menolak blog saya :
    1. Pastikan laman Anda berisi teks yang memadai - situs web yang kontennya sebagian besar adalah gambar, video, atau animasi Flash tidak akan disetujui.
    2. Konten Anda harus berisi kalimat dan paragraf lengkap, bukan sekadar judul.
    3. Pastikan situs web Anda telah sepenuhnya rampung dan diluncurkan sebelum Anda mengajukan permohonan untuk AdSense - jangan ajukan permohonan ketika situs Anda masih dalam versi beta atau tahap "sedang dibuat" atau hanya terdiri dari kerangka situs web.
    4. Tempatkan kode iklan di laman aktif situs web Anda. Tidak harus berupa laman utama, namun laman percobaan yang kosong kecuali untuk kode iklan AdSense tidak akan disetujui.
    5. Sediakan sistem navigasi yang jelas untuk para pengunjung agar mudah menemukan semua bagian dan laman dalam situs web Anda.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Itu sudah jelas banget penjelasan Google, ditambah panduan konten berkualitas di atas, kurang jelas apa lagi? :)

      Delete
    2. Harusnya utamakan budaya membaca yah gan :D

      Delete

Contact Form

Name

Email *

Message *